Rabu, 28 Desember 2016

KARATERISTIK TEMPAT TINGGALKU



FARRAH ARUM PRATIWI
GRAHA CISAIT BLOK A 28 NO 7-9
A.LETAK TEMPAT TINGGALKU
Tempat tinggal adalah tempat di mana kita melakukan pekerjaan dan aktivitas di tempat tersebut dan harus bisa beradaptasi dengan baik  . salah satunya tempat tinggalku yaitu GRAHA CISAIT. Terletak  di kecamatan Kragilan , Kabupaten Serang,Provinsi Banten indonesia. Perumahan GRAHA CISAIT adalah salah satu perumahan yang di huni oleh ratusan rumah tangga saat ini . dan dibuat oleh perusahaan PT. Lintas Wastu Graha.
B. ASAL MUASAL NAMA GRAHA CISAIT
 GRAHA CISAIT ini memiliki cerita sendiri dalam namanya . yaitu GRAHA dari asal nama PT yang memiliki perumahan itu yaitu Wastu GRAHA dan awal nama perumahan ini diambil untuk bagian depannya GRAHA . namun Graha dan grha sebetulnya bermakna serupa. Hanya saja asalnya berbeda. Graha berasal dari bahasa Kawi, sering diucapkan dengan greha atau grha, artinya "rumah". Sementara, grha berasal dari bahasa Sansekerta, yang artinya juga "rumah atau gedung" ( Menurut dari bahasa sansekerta dan dapat di artikan tempat untuk tinggal ). dan cisait sendiri adalah letak secara kecamatan perumahan ini yaitu kecamatan CISAIT. Dan nama tersebut menjadi nama tetap sebagai nama hingga saat ini yaitu GRAHA CISAIT. Letak perumahan Graha Cisait di Kecamatan Kragilan, Desa atau Kelurahan Cisait.

C. SEJARAH GRAHA CISAIT ITU SENDIRI
Perumahan GRAHA CISAIT memiliki cerita tersendiri dalam sejarahnya. Perumahan ini awalnya di bangun pada tahun 1996 -1997 .pada tahun ini beberapa kepala rumah tangga singgah ke perumahan buatan PT LINTAS WASTU GRAHA ini. Di tahun ini perumahan GRAHA CISAIT hanya memiliki 1 RT saja , dikarenakan masih sebagai perumahan yang kecil dan belum menjadi perumahan yang dapat di katakan besar . namun dari tahun ke tahun GRAHA CISAIT semakin bertambah penghuninya sampai 7 RT .  namun sekitar tahun 2009 GRAHA CISAIT bertambah kembali menjadi 2 blok yaitu blok A dan blok B , yang menyebabkan GRAHA CISAIT kini memiliki 9 RT.  Kebituhan air di tahun 1994 – tahun 2000 warga GRAHA CISAIT tidak seperti sekarang , karena masih menggunakan pompa air  tradisional dan harus di pompa perorangan . dan hanya beberapa yang memilikinya . namun hal tersebut membuat warga GRAHA CISAIT saling berbagi antar sesame , dan saling menyayangi antar warga . namun pada kemajuan teknologi masayarak kini lebih mandiri dalam hal air , karena setiap rumah sudah memiliki penyedot air otomatis ( Sanyo )      
D. ORGANISASI GRAHA CISAIT
Kemajuan dari tahun ke tahun di GRAHA CISAIT setiap tahun selalu bertambah. Seperti bertambahnya warga ( yang menyebabkan pertambahan RT baru dan pembagian BLOK ), kegiatan berorganisasi baik antar RT maupun Intra RT itu sendiri, kegiatan bulanan posyandu , dan kegiatan lainnya .warga GRAHA CISAIT sangat mengerti tentang kesopanan dan kepedulian antar sesame warga sekitar. Beragam fasilitas yang sudah berada sejak beberapa tahun di GRAHA CISAIT menyebabkan kenyamanan penduduk dan kebetahan dan lebih mudah berintraksi social , bermasyarakat . seperti contoh tempat pendidikan Play Ground ( PAUD ) , Taman Kanak Kanak (TK) ,Madrasay Diniya Awaliyah ( MDA ) Masjid ( AL- MUHAAJIRIIN )  dan masih banyak lagi fasilitas terdekat. Serta kegiatan kegiatan remaja setiap bulannya / setiap tahunnya . antara lain kegiatan karang taruna,  risma DLL .

E. STRUKTUR ORGANISASI GRAHA CISAIT
Setiap tempat pasti memiliki struktur organisasi antar masyarakat . begitu pula dengan GRAHA CISAIT. Beberapa tahun terakhir komplek GRAHA CISAIT sering mengadakan pemilihan RW . agar dapat memimpin GRAHA CISAIT enjadi lebih tenteram. Dan di perumahan Graha Cisait pada awal nya di pimpin oleh pak Akhmad Saepudin sebagai ketua Rw pertama. Setelah memimpin atau menjabat selama 2 priode  kajabatan rw di gantikan. Penganti nya yaitu bapak  Rakijan sebagai Rw ke dua. Setelah selesai menjabat sesuai massa jabatan nya, bapak Rakidjan di gantikan oleh pak Jabar Rahman, menjabat selama 2 tahun, kemudian di lanjutkan oleh pak Elham Hakim selama satu tahun dan di di adakan pemilihan ke tua rw kembali, pada periode ke 6 tahun 2014 – 2017 oleh bapak Joko Sutrisno 
F. KELEMAHAN PERUMAHAN GRAHA CISAIT
            Beberapa kekurangan yang ada di GRAHA CISAIT dapat terlihat dengan jelas. Salah satunya adalah rumah yang memprihatinkan.  Ini akibat dari tidak adanya penghuni dari rumah tersebut . Dan kekurangan selanjutnya yaitu jalan untuk masuk ke graham Cisait rusak Parah  hingga ke jalanan dalamnya .jarak dari perumahan GRAHA CISAIT ke jalanan besar ( Jalan Raya ) lumayan jauh dan itu membutuhkan transportasi .
G. FASILITAS YANG ADA DI GRAHA CISAIT ( KELEBIHAN )
            Perumahan GRAHA CISAIT memiliki beberapa fasilitas yang di rasa cukup memanjakan warganya . berikut beberapa daftar dari salah satu fasilitas tersebut
1. Developer Perumahan Graha Cisait.
            Sebuah rumah kecil dengan gaya zaman dahulu terlihat pada GRAHA CISAIT . ya , ini adalah bangunan yang di gunakan untuk info penjualan dan pembelian rumah di GRAHA CISAIT . beberapa orang dapat menikmati fasilitas ini untuk mengetahui info jual beli rumah di graham cisait.
2. MASJID AL – MUHAAJIRIIN
            Di GRAHA CISAIT terdapat 1 masjid yang dapat menampung 1 perumahan ini. Masjid ini di gunakan setiap hari untuk kegiatan berbadat . seperti sholat , dan sebagainya . masijid ini juga di laksanakan untuk kegiatan buka bersama pada saat idul fitri dan kegiatan penyembelihan qurban . masjid ini dibuat sudah lama pada saat perumahan GRAHA CISAIT dibangun .


3. TAMAN KANAK KANAK ( TK )
            Di GRAHA CISAIT pun memiliki 1  taman kanak kanak . biasanya anak anak yang berada di graham dari 5 – 7 tahun sudah bermandiri sekolah ke taman kanak kanak ini . taman kanak kanak ini dapat di tempuh dengan berjalan kaki di manapun tempat letak rumah di GRAHA CISAIT ini . karena jalannya yang mudah di tempuh banyak orang yang memilih sebagai tempat inilah tempat yang pantas untuk masa TK .

 4.BALAI  RW , PAUD , DAN IMUNISASI
            Di GRAHA CISait terdapat balai RW yang sekaligus di gunakan untuk play ground , dan imunisasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar